13 Agustus 2013

Efek Negatif Kopi

Apa efek negatif minum kopi setiap hari dalam jumlah besar?

Efeknya antara lain:
  1. Gelisah
  2. Sulit tidur atau insomnia
  3. Menjadi sering kencing
  4. Mempercepat proses penuaan.
  5. Menyebabkan nyeri lambung atau sakit Maag karena merangsang peningkatan produksi asam lambung (HCl)
  6. Lambung tidak nyaman dan timbul mual
  7. Dapat meningkatkan denyut jantung sehingga jantung terasa berdebar-debar.
  8. Meningkatkan tekanan darah
  9. Mempercepat kerusakan tulang, karena mencetuskan keluarnya kalsium, magenesium, kalium, zat besi, dan mineral lainnya melalui urin.
  10. Orang yang sudah kecanduan, jika berhenti minum kopi secara mendadak dapat mengalami sakit kepala, ngantuk, mudah marah, atau cemas.
Dianjurkan untuk minum kopi hanya segelas sehari, jangan bergelas-gelas.