02 September 2012

Cara menggunakan callusol untuk mata ikan/kutil

Cara menggunakan callusol untuk mengobati mata ikan adalah (1) ambil kapas kemudian pipihkan hingga sehingga lebarnya sama dengan luas kulit yang terkena mata ikan atau kutil; (2) teteskan Callusol ke kapas tersebut; (3) letakkan kapas pada kulit yang terkena mata ikan atau kutil; (4) plester kapas tersebut agar tidak jatuh; (5) biarkan kapas tersebut beberapa lama, ganti setiap sehabis mandi.



Catatan:


  1. Ketika Callusol dioleskan ke kulit akan timbul sedikit nyeri.

  2. Kulit mata ikan atau kutil akan terkelupas sedikit demi sedikit, akibat aktifitas asam salisilat, asam laktat, dan polidocanol yang terkandung dalam Callusol.

  3. Callusol jangan digunakan pada tahi lalat, kutil pada kulit kelamin, atau kutil pada kulit wajah. Callusol juga jangan digunakan pada p---dara.

  4. Jangan menggunakan Callusol pada bayi, ibu hamil, atau penderita gagal ginjal.

  5. Jika terkena kulit yang sehat, dapat terjadi iritasi.

  6. Harganya sekitar 20 – 30 ribuan, dapat dibeli di apotik.