17 November 2013

Indikasi Parasetamol

Apa saja indikasi parasetamol?

Indikasi parasetamol adalah untuk mengobati demam (antipiretik) dan nyeri ringan sampai sedang (analgetik) misalnya nyeri kepala, nyeri otot, nyeri pinggang, migrain, sakit gigi, sakit perut, sakit persendian, badan letih lesu (malaise), demam pasca imunisasi, sakit tenggorokan, sakit telinga, dan nyeri-nyeri lainnya.

Info lain mengenai parasetamol:

  1. Obat ini aman untuk lambung, tidak seperti halnya ibuprofen atau aspirin. Oleh karena itu, boleh diminum dalam keadaan perut kosong.
  2. Parasetamol aman untuk ibu hamil, ibu menyusui, bayi, dan balita.
  3. Parasetamol termasuk obat simptomatik, artinya hanya membantu meringankan atau menghilangkan gejala, tidak mengobati sumber penyakit.
  4. Nama lain parasetamol adalah asetaminofen.
  5. Dosis parasetamol adalah 3 x 500 mg untuk orang dewasa, sedangkan anak-anak disesuaikan dengan umur. Untuk anak-anak, tersedia parasetamol dalam bentuk sirup sedangkan untuk bayi baru lahir, tersedia parasetamol tetes (drops).
  6. Jika konsumsi dalam jumlah sangat besar, parasetamol dapat menyebabkan kerusakan hati.