15 Desember 2012

CIRI PENYAKIT DIABETES: KESEMUTAN?

Apakah gejala kesemutan merupakan ciri dari penyakit diabetes?

Betul, salah satu gejala penyakit diabetes adalah kesemutan. Tetapi perlu diingat, bahwa tidak semua kesemutan menandakan seseorang telah terkena diabetes. Penyakit lain yang memberikan gejala kesemutan antara lain adalah gangguan saraf tepi (neuritis), stroke ringan maupun berat, radang sum-sum tulang belakang (myelitis), dan penyakit rematik.

Kesemutan pada penyakit diabetes biasanya dijumpai pada ujung jari tangan dan telapak kaki. Kedua bagian tubuh ini biasanya terasa tebal, nyeri, panas, atau terasa seperti ditusuk-tusuk jarum dan terjadi terutama pada malam hari atau cuaca dingin.

Untuk memastikan bahwa kesemutan yang sedang diderita disebabkan oleh penyakit diabetes, perlu diadakan pemeriksaan lain seperti pemeriksaan fisik dan pemeriksaan laboratorium gula darah.

Catatan:
  1. Penyakit diabetes adalah penyakit yang timbul akibat tingginya gula darah yang berlangsung lama.
  2. Kesemutan pada penyakit diabetes disebabkan oleh rusaknya pembuluh darah kecil pada telapak kaki atau ujung jari tangan.
  3. Untuk mencegah terjadinya kesemutan, maka kadar gula darah harus dikontrol dengan cara olahraga dan minum obat antidibates.
  4. Jika kesemutan sangat mengganggu, dapat diberikan obat pereda nyeri, tapi ini hanya solusi sementara.