14 Agustus 2011

Cara menyusui bayi baru lahir

Seorang ibu yang baru saja melahirkan, sangat dianjurkan untuk melakukan inisiasi menyusui dini bagi bayinya. Pasalnya, teknik ini mempunyai segudang manfaat. Dengan IMD, bayi akan lebih menyukai ASI, sehingga memudahkan pemberian ASI eksklusif selama 6 bulan. IMD juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh bayi sehingga menurunkan risiko kematian sebulan pertama.

Bagi ibu, IMD dapat mempercepat berhentinya perdarahan, membantu pengeluaran hormon yang berfungsi membuat ibu lebih tenang dan lebih tahan terhadap nyeri, serta merangsang produksi ASI.

Teknik IMD sendiri tidak sejlimet namanya. Sangat sederhana dan tidak membutuhkan alat macam-macam.

Sesaat sesudah dilahirkan, tanpa dimandikan, cukup dikeringkan seperlunya, bayi ditengkurapkan di dada ibu. Kulit bayi harus berkontak langsung dengan kulit ibu. Bayi kemudian dibiarkan merayap untuk mencari puting susu ibu. Umumnya bayi akan menemukannya dalam waktu satu jam.

Ibu jangan khawatir bayi yang baru saja hadir di dunia tidak dapat menemukan tempatnya menyusu. Bayi sudah dibekali naluri kuat sehingga hampir pasti dapat menemukan puting susu ibu.

So, biarkan bayi melakukan perjuangan pertama dalam hidupnya.