09 Agustus 2011

Prinsip pengobatan campak

Campak adalah penyakit yang lazim dijumpai dan paling sering menyerang anak-anak. Penyebabnya adalah virus measles. Karena virus, maka pemberian antibiotik untuk mengatasinya biasanya akan sia-sia.

Tanda-tanda campak adalah timbul bintik atau ruam merah di sekujur tubuh, biasanya disertai demam tinggi (38-40,5°C). Gejala lain adalah batuk, pilek, mata merah dan berair, bintik putih di dalam mulut, dan kadang-kadang diare.

Sampai saat ini belum ada obat khusus untuk membunuh virus campak. Oleh karena itu, jika penyakit ini menyerang, pengobatan hanya ditujukan pada gejala yang timbul. Misalnya, demam diatasi dengan obat demam, batuk dengan obat batuk, diare dengan obat diare, dan seterusnya.

Campak sendiri tidak berbahaya, tapi komplikasi yang ditimbulkannya dapat menimbulkan kematian. Komplikasi campak antara lain ensefalitis (peradangan otak) dan bronchopneumonia (radang paru-paru). Untuk itu, jika campak dalam 2 atau 3 hari terus memberat, segeralah bawa ke dokter.