11 Juli 2011

Infeksi HPV dapat menyebabkan kanker serviks

Infeksi HPV (human papilloma virus) genital, yang biasanya terjadi melalui hubungan seksual, merupakan penyebab utama kanker mulut rahim (kanker serviks).

Ketika seorang wanita terpapar HPV, sistem pertahanan tubuhnya akan segera membasmi virus tersebut. Namun, pada sejumlah kecil wanita, virus tersebut dapat bertahan hidup di dalam saluran reproduksinya selama bertahun-tahun. Virus bandel ini tidak hanya 'numpang hidup' tapi juga mencetuskan perubahan perilaku sel yang diinfeksinya, dari normal menjadi tidak terkendali (sel kanker).

Pada tahap awal, perubahan sel biasanya minimal. Keadaan ini disebut prekanker atau neoplasia intraepitelial servikal.

Tidak semua keadaan prekanker akan menjadi kanker. Sebagian besar akan sembuh tak berbekas. Hanya sebagian kecil saja yang berakhir menjadi kanker mulut rahim.

Untuk mencegah infeksi HPV (yang artinya juga mencegah kanker mulut rahim), dapat dilakukan dengan vaksinasi. Saat ini ada dua merk vaksin yang terkenal yaitu Gardasil dan Cervarix. Gardasil diperuntukkan bagi wanita usia 9 sampai 26 tahun sedangkan Cervarix untuk wanita usia 10 sampai 25 tahun.